banner 728x90
Tak Berkategori  

Jumlah Vaksinasi di Desa Babbalan “Timpang”, Puskesmas Batuan Disoal


SUMENEP, (TransMadura.com) – Upaya menciptakan Herd Imunity,
Jumlah vaksinasi di Desa Babbalan, Kecamatan Batuan, tak sebanding dari kenyataan. Pasalnya, upaya itu malah dianggap sia sia oleh Pemerintah Desa (Pemdes) setempat, sebab data jumlah data vaksinasi di kecamatan tak sesuai dengan data Desa.

Hal itu disampaikan Kepala Desa Babbalan, Mastur mengatakan, bahwa merasa kecewa dengan ketidak sesuaian data desa dan kecamatan.

banner 728x90

“Upaya kami dengan perangkat sia sia menciptakan Herd Imunity,
Jumlah vaksinasi,” katanya.

Padahal, menurut Mastur, Pemdes sudah berjuang untuk memaksimalkan vaksinasi di desanya. Malah upaya itu sia sia dengan jumlah di kecamatan sangat timpang jauh.

“Kami langsung perintahkan perangkat karena jumlah di kecamatan sangat jauh dari fakta yang kami data,” ungkapnya.

Sehingga, ketidaksesuaian itu, lanjut Kades Mastur ini, langsung memerintahkan perangkat untuk turun ke warga secara dor tu dor, dari hasil tersebut, ditemukan jumlah sebanyak 629 dengan rincian Vaksin pertama 387 dan vaksin kedua 242.

“Dari jumlah itu sangat timpang, kok bisa begitu, apakah memang di kecamatan data warga yang bervaksin tidak terinput,” ucapnya.

Baca Juga :   Ngangkat Tenaga Baru, Salah Satu Dinas di Sumenep Diduga Potong Gaji Tenaga Honorer Non ASN

Sedangkan Jumlah penduduk Desa Babbalan 1299 orang, warga yang sudah berVaksin data Desa 629, namun data vaksinasi di kecamatan hanya berjumlah 261 orang. “Sangat jauh kan dari jumlah fakta yang sudah berVaksin di Desa 629, sedangkan kecamatan atau puskesmas hanya 261” ungkapnya.

Pihaknya berharap kepada satgas covid-19 kecamatan khususnya petugas medis agar data tersebut bisa di cek ulang agar, tidak menimbulkan kekecewaan pemdes.

“Kami sudah berupaya maksimal, Warga berVaksin di Desa Babalan sudah 50 persen sesuai pernyataan Kapolres saat itu, kami minta kecamatan harus cek ulang,” ujarnya.

Sementara, Kepala Puskesmas (Kapus) Batuan, belum bisa dimintai keterangan dengan ketimpangan data vaksinasi di Desa Babbalan.

Sebelumnya diberitakan, untuk menciptakan Herd Imunity, Pemdes Babbalan, Kecamatan Batuan, Kabupaten Sumenep, Madura, menggelar vaksinasi tahap kedua yang bertempat di balai desa setempat.

Baca Juga :   Ngeri, Tiba Tiba Ada Jimat Muncul di Kantor DPRD Baru Sumenep

Pelaksanaan kagiatan Vaksinasi tahap kedua ini dihadiri langsung oleh Kapolres Sumenep yang disambut antusias oleh masyarakat Desa Babbalan, bahkan pada tahap sebelumnya masyarakat desa Babbalan sudah mencapai 50% yang mengikuti vaksin tahap pertama.

Mastur, Kades Babbalan mengatakan, saat ini masyarakat sudah mulai sadar akan pentingnya vaksin, mereka secara perlahan-lahan sadar bahwa selama ini mereka sudah banyak termakan berita hoax, sehingga masyarakat enggan untuk di vaksin.

“Pemberian vaksin ini merupakan program Pemerintah yang harus di dukung sebagai warga yang baik, pemberian vaksin ini merupakan salah satu ikhtiar pemerintah untuk menyelamatkan rakyatnya dari virus COVID-19, dan alhamdulilah hari ini sudah hampir 200 orang yang antri untuk mendapatkan vaksinasi baik dosis pertama maupun kedua, ” Ungkapnya. Rabu (29/9/2021) lalu

(Asm/red)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *