banner 728x90

Puluhan Penumpang Kapal Motor Penyeberangan Kalianget Talango Jatuh ke Laut

Puluhan Penumpang Kapal Motor Penyeberangan Kalianget Talango Jatuh ke Laut


SUMENEP, (Transmadura.com) – Kapal Motor (KM) (Tongkang) Samporna Maju penyebrangan Kalianget-Talango, Sumenep, Jawa Timur run door putus mengakibatkan beberapa sepeda motor roda 2 hingga pemiliknya jatuh ke laut, Jum’at (25/11/2022).

Pasalnya, peristiwa terjadi sekira pukul 10:00 wib korban terjatuh akibat run door KM Samporna Maju putus rantainya sehingga jatuh diperairan dengan koordinat -7.059073 LS – 113.941970 BT.

Kejadian bermula, KM. Sampoerna Maju bertolak dari Dermaga Kecamatan Talango menuju pelabuhan Kalianget.

Namun, sekira jarak 250 meter dari pelabuhan Kecamatan Talango pada saat KM. Sampoerna Maju di tengah perairan pada koordinat -7.059073 LS – 113.941970 BT tiba tiba rantai run door (rantai penahan pintu) sebelah kanan putus,” kata AKP Widiarti Humas Polres Sumenep.

Sehingga, jelas Widi, kayu penahan sebelah kiri patah dan run door jatuh menggantung ke air laut yang menyebabkan 7 unit sepeda motor dan 11 orang penumpang terjatuh ke laut.

Baca Juga :   Dandim 0827/Sumenep Hadiri Haul dan Jamasan Pusaka Desa Wisata Keris

“Melihat kejadian tersebut Gabungan TNI, POLRI, BASARNAS, BNPB dengan menggunakan Kapal Patroli KP. X – 1034 dipimpin oleh Wakapolres Sumenep KOMPOL Soekris Trihartono, S.Sos dibantu beberapa perahu tambangan membantu mengevakuasi 11 orang penumpang yang jatuh kelaut,” ungkapnya.

Adapun nama nama korban dalam keadaan selamat

1. RAHMAT, Lk, 52 Tahun, Desa Kombang Kec. Talango Kab. Sumenep.

2. JUNAIDI, Lk, 60 Tahun, Desa Gapurana Kec. Talango Kab. Sumenep.

3. WIWIN VERAWATI, Pr, 40 Tahun, Desa Gapurana Kec. Talango Kab. Sumenep.

4. VITA, Pr, 6 Tahun, Desa Gapurana Kec. Talango Kab. Sumenep.

5. GHOFUR, Lk, 45 Tahun, Desa Padike Kec. Talango Kab. Sumenep.

6. NENI, Pr, 40 Tahun, Desa Padike Kec. Talango Kab. Sumenep.

Baca Juga :   Pembangunan RTLH Milik Sunaini, Serda Azis Bantu Pasang Kalsiboard

7. HASYIM, Lk, 41 Tahun, Desa Padike Kec. Talango Kab. Sumenep

8. MISTIYAH, Pr, 41 Tahun, Desa Padike Kec. Talango Kab. Sumenep

9. ANDRIYANI, Pr, 43 Tahun, Desa Kalianget Timur Kec. Kalianget Kab. Sumenep

10. ANAM, Lk, 25 Tahun, Desa Padike Kec. Talango Kab. Sumenep

11. ABDURRAHMAN, Lk, 38 Tahun, Desa Cabbiya Kec. Talango Kab. Sumenep

Lanjut Widiarti, untuk penumpang yang terjatuh berhasil diselamatkan semua, namun untuk sepeda motor tenggelam di TKP,
dan sisa kendaraan Baik Roda 4 maupun Roda 2 yang masih di atas kapal berhasil di evakuasi ke pelabuhan Kecamatan talango dalam keadaan aman dan selamat.

“Untuk saat ini kasus dalam penanganan Sat Polairud Polres Sumenep dan Ditpolairud Polda Jatim,’ tutupnya.

(Asm/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *