banner 728x90

Sukseskan Program PAT, Babinsa Ikut Tanam Padi di Manding

Sukseskan Program PAT, Babinsa Ikut Tanam Padi di Manding


SUMENEP, (TransMadura.com)  – Babinsa Koramil 0827/03 Manding Serka Eko Riyanto bersama DKPP Sumenep dan Kelompok Tani kembali melakukan Perluasan Areal Tanam (PAT) padi di Desa Giring, Kecamatan Manding, Kabupaten Sumenep.

Program dari kementerian pertanian ini bertujuan untuk mewujudkan ketahanan pangan nasional.

banner 728x90

Serma Eko Riyanto mengatakan penanaman padi kali ini seluas 0,5 hektar menggunakan bibit Sirtani 13.

Pihaknya ikut mendampingi sekaligus memberikan edukasi kepada petani dan kelompok petani untuk menanam padi tidak hanya sekali. Terlebih di daerah-daerah tadah hujan.

Selain itu, peminjaman bantuan mesin pompa air kepada para kelompok tani, juga mendorong capaian perluasan areal tanam padi.

“Program PAT ini lebih kepada masa tanaman bukan luas lahan. Misalnya dari yang sebelumnya hanya sekali menanam padi menjadi dua kali. Dari yang dua kali menjadi tiga kali,” ujarnya. Jumat (15/11/2024).

Baca Juga :   Dandim 0827/Sumenep Hadiri Upacara Hari Santri Nasional 2024

Ditambahkannya, hampir semua wilayah Kecamatan Manding saat ini sudah mulai menanam padi. Hal ini dikarenakan beberapa hari kebelakang sudah turun hujan.

“Kemarin sempat turun hujan selama dua hari berturut-turut, beberapa petani desa di Manding sudah menanam, namun tetap juga dibantu pompanisasi dari sungai, karena hujan masih belum merata” ungkap Serka Eko Riyanto.

Ia melihat tahun ini petani di Manding sudah inovatif dalam mengolah lahan pertanian mereka. Mulai dari penyiapan lahan hingga saat ini menanam padi.

“Mudah-mudahan hasilnya nanti memuaskan, sehingga petani bisa sejahtera,” harap Serka Eko Riyanto.

banner 336x280