banner 728x90
Tak Berkategori  

Babinsa Saronggi Monitoring Kegiatan Pemberian Vaksin Dosis ke 3 Moderna Untuk Nakes


SUMENEP, (TransMadura.com) – Bainsa Koramil 0827/06 Saronggi Kopda Evit Riyadi mendampingi Nakes melaksanakan vaksin dosis 3 moderna di Puskesmas Saronggi, Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep. Sabtu (21/08/2021)

Vaksin Covid-19 Moderna yang memiliki efikasi tinggi terhadap virus corona juga menjadi salah satu yang digunakan dalam program vaksinasi nasional. Namun vaksin Covid-19 Moderna diprioritaskan untuk tenaga kesehatan.

banner 728x90

Vaksin Moderna merupakan vaksin Covid-19 dengan platform mRNA dan nukleosida dimodifikasi agar dapat membentuk kekebalan tubuh terhadap virus SARS-CoV-2 sehingga dapat mencegah penyakit Covid-19.

Babinsa Koramil 0827/06 Saronggi Kopda Evit Riyadi mengatakan bahwa penggunaan vaksin Covid-19 Moderna diprioritaskan untuk tenaga kesehatan yang saat ini dilaksanakan di puskesmas Saronggi sebanyak 20 orang.

Baca Juga :   Edukasi Budidaya Maggot, Solusi Kurangi Sampah Organik Yang Bernilai Ekonomis

“Kasus positif Covid-19 di wilayah sumenep masih cukup tinggi. Sebagai garda terdepan tenaga kesehatan (nakes) diprioritaskan mendapatkan suntik vaksin Covid-19 dosis ketiga (moderna), karena para nakes merupakan kelompok risiko tinggi” ujarnya

Pemberian vaksin Covid-19 dosis ketiga bagi tenaga kesehatan, dilakukan untuk meningkatkan respons titer antibodi penetralisir terhadap SARS-CoV-2 dan dua varian yang menjadi perhatian yaitu B.1.351 (pertama kali diidentifikasi di Afrika Selatan) dan P.1 (pertama kali diidentifikasi di Brasil).

(Pendim0827)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *