banner 728x90
Tak Berkategori  

Upaya RSUDMA Sumenep Memberikan Kenyamanan Pengunjung Penambahan Sarana dan Prasarana


SUMENEP, (TransMadura.com) –
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. H Moh Anwar, Sumenep terus berinovasi berupaya memberikan kenyamanan kepada para pengunjung. Hal itu dilakukan dengan penambahan sarana dan prasarana ruang IGD (Instalasi Gawat Darurat).

Inovasi Rumah sakit pelat merah ini juga menyediakan sarana lain yang dianggap urgen dan mendukung kenyamanan pasien dan pengunjung.

banner 728x90

Renovasi itu dilakukan secara berkala, baik kerusakan kecil maupun besar. Sehingga pengunjung akan dibuat nyaman.

Direktur RSUD dr. Moh. Anwar Sumenep dr. Erliyati menjelaskan, bahwa secara berkala sering melakukan perbaikan kepada fasilitas, ruangan maupun alat kesehatan (alkes). “Istilahnya pemeliharaan rutin atas fasilitas yang ada,” katanya.

Bahkan, sambung dia, dalam sebulan terkahir, rumah sakit pelat merah ini sudah melakukan renovasi sejumlah fasilitas. Salah satunya di bagian IGD. “Perlu ada pembenahan. Sebab, ruangan yang nyaman juga menentukan pelayanan yang maksimal,” ucapnya.

Baca Juga :   Investasi 1 Miliar US Dollar, Komisi II DPRD Sumenep Minta Bupati Menyambut Baik

dr. Erli mengungkapkan, selain renovasi ruangan, RSUD Sumenep juga melakukan perbaikan sarana penunjang kesehatan lainnya. Sehingga, akan memberikan pelayanan maksimal.

“Intinya kita selalu berikhtiar untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Sumenep,” ucapnya.

(*)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *