banner 728x90

Babinsa Beri Latihan PBB Siswa SDN Pragaan Laok I dan SDN Karduluk I

Babinsa Beri Latihan PBB Siswa SDN Pragaan Laok I dan SDN Karduluk I


SUMENEP, (Transmadura.com)  – Babinsa Koramil 0827/09 Pragaan berkesempatan memberikan pelatihan Pelajaran Baris-Berbaris (PBB) serta kerapian baris – berbaris kepada siswa di dua sekolah sekaligus di Kecamatan Pragaan, Kabupaten Sumenep. Diantaranya SDN Pragaan Laok I dan SDN Karduluk I. Sabtu (18/11/2023).

Latihan tersebut diikuti puluhan murid. Sang pelatih Sertu Rahmad mengatakan, adanya kegiatan ini untuk meningkatkan kembali kemampuan siswa, agar mereka bisa mengetahui lebih dalam apa itu baris – berbaris.

“Dalam latihan ini, siswa juga diajarkan bagaimana disiplin, tata cara baris berbaris yang benar, serta mengetahui apa yang harus dilakukan setelah ada aba – aba,” ujarnya.

Dirinya berharap, ilmu yang telah diberikan bisa bermanfaat bagi para siswa khususnya yang nanti ingin menjadi anggota Paskibra maupun menjadi TNI.

Baca Juga :   Kodim Sumenep Gelar Komsos Dengan Keluarga Besar TNI

“Kegiatan ini rutin kami berikan, dan kami berharap apa yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi adik-adik kita ini. Selain mengetahui tata cara baris berbaris yang benar, adik-adik kita ini juga kami tanamkan rasa disiplin melalui latihan PBB ini,” kata Sertu Rahmad.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *