banner 728x90

Dandim 0827/Sumenep dan Forkopimda Gelar Gowes Bersama

Dandim 0827/Sumenep dan Forkopimda Gelar Gowes Bersama


SUMENEP, (TransMadura.com)  – Dandim 0827/Sumenep Letkol Inf Yoyok Wahyudi, S.I.P.,M.Han gowes bareng Forkopimda Kabupaten Sumenep, yang terdiri dari Sekda Kabupaten Sumenep, Kapolres Sumenep dan OPD, Kepala BPRS Sumenep serta anggota Kodim.

Rombongan gowes memulai perjalanan dari depan Dinas PU dan melewati beberapa titik di seputaran Kota Sumenep dan finish di Desa Ellak Daya, Kecamatan Lenteng dengan rute sekitar 14 Kilometer.

banner 728x90

Gowes ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan dan mempererat kebersamaan antara instansi terkait di Kabupaten Sumenep.

Setelah menyelesaikan rute gowes, Dandim 0827/Sumenep bersama Forkopimda meninjau kegiatan penanaman jagung untuk meningkatkan ketahanan pangan dan sarapan bersama di area sawah Desa Ellak Daya sembari menikmati suasana pagi.

Baca Juga :   TNI Turun Ke Sawah Ikut Tanam Padi di Ambunten Timur

“Kegiatan ini menjadi ajang kebersamaan yang tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan, namun juga sebagai bentuk sinergi antara pemerintah dan unsur Forkopimda memantau kegiatan ketahanan pangan yang sudah di instruksikan oleh Presiden RI,” ungkap Dandim Letko Inf Yoyok Wahyudi. Sabtu (16/11/2024).

Selain itu, ia menjelaskan gowes ke wilayah untuk melihat kondisi keamanan di wilayah Kabupaten Sumenep menjelang Pilkada Serentak 2024.

“Kami juga ingin memastikan, wilayah Sumenep benar-benar dalam keadaan aman dan kondusif menjelang Pilkada Serentak nanti,” ujar Dandim.

banner 336x280