banner 728x90
Tak Berkategori  

Polres Pamekasan Razia Orgil


PAMEKASAN, (TransMadura.com) – Polres Pamekasan, Madura, Jawa Timur, melakukan razia bagi orang gila (orgil) yang masih berkeliaran di dalam kota berjargon gerbang salam itu, Sabtu (24/02/2018)

Menurut Kapolres Pamekasan AKBP Teguh Wibowo, pihaknya melakukan antisipatif untuk meminimalisir berbagai prasangka demi menjaga keamanan dan kenyamanan wilayahnya.

banner 728x90

“Pihaknya telah mengamankan lima (5) orang gila dari berbagai titik di kabupaten pamekasan,” ungkapnya.

Sebab, Teguh mengatakan, dalam beberapa pekan belakangan ini disejumlah daerah sempat dihebohkan adanya tindak kriminal terhadap para kiai dan perusakan masjid yang dilakukan oleh orang-orang yang mengalami gangguan jiwa.

“Polres Pamekasan akan terus melakukan razia terhadap orgil, gepeng maupun gelandangan yang berada di wilayah kabupaten Pamekasan,”pungkasnya

Seperti yang tersebar di berbagai media adanya beberapa kasus pembunuhan dan penganiayaan terhadap para kiai serta perusakan tempat ibadah yang dilakukan oleh orang-orang yang mengalami gangguan jiwa.

“Di berbagai daerah orgil sudah membuat suasana kurang kondusif karena tentunya akan memicu isu sara kalau hal tersebut dibiarkan,” tutupnya. (Imam/red)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *