banner 728x90
Tak Berkategori  

Tehnik Budidaya Padi hidroganik Unggulan Dispertahortbun di Pameran Smart City


SUMENEP, (TransMadura.com) –
Dinas Pertanian, Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan (Dispertahortbun) Sumenep, Madura, Jawa Timur, tampilkan 72 produk unggulan di Stand Pameran Pembangunan Smart City di Lapangan stadion jalan A yani.

Salah satu unggulannya “Tehnik baru budidaya padi dan tehnik hidroganik” yang dipromosikan banyak perhatian para pengunjung.

banner 728x90

“Tehnik baru budidaya padi dan tehnik hidroganik adalah unggulan kami dalam pameran smart city kali ini,” kata Kepala Dispertahortbun Sumenep, Arif Firmanto.

Sebab, jelas Arif, kekurangan lahan pertanian bukan lagi masalah dalam dunia pertanian, berbagai macam metode untuk berkebun sudah bermunculan. Menanam padi saat ini tidak harus di tempat yang cukup kadar airnya,” ungkapnya.

Baca Juga :   Diduga Skenario Plt Kapus, Bendahara Puskesmas Sapeken Buka Bukaan

Bahkan, lanjut Kadis muda ini, saat ini cara bertani yang efesien bisa bertani di pekarangan rumah dengan mudah. “Dengan tehnik budidaya padi dengan hedroganik bertani yang hemat tempat dan efisien,” jelasnya.

Selain itu, Stand Dispertahortbun juga diwarnai dengan produk “Kopi Robusta” dari desa prancak juga menjadi perhatian dengan cita rasa khas. “Kopi robusta unggulan yang kami pamerkan,” ungkap Arif.

Hasil pantauan media ini, stand dispertahortbun dari 72 produk unggulan yang ditampilkan kopi robusta paling ramai dikunjungi, rasa ingin mencicipi hasil paduan kopi dengan rasa berbeda.
Sementara pameran pembangunan Smart City ini, digelar pemerintah Kabupaten Sumenep digelar tanggal 21 sampai 25 oktober 2019. (Red)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *